Bokeh, sepertinya tidak asing bagi yang suka foto-foto maupun merekam video pemandangan. Bokeh sendiri berasal dari kata jepang “Boke” yang berarti buram atau blur.

Dalam arti, Bokeh adalah teknik pengambilan foto atau video yang memfokuskan suatu objek dengan cara blur background dari objek utama. Bokeh sangat digemari karena hasilnya yang estetik, misalnya untuk fotografi model, makro, jurnalistik, dan sebagainya.
Memakai Bokeh tentu ada tujuan dan kegunaannya, diantaranya:
- Memfokuskan atau menegaskan objek utama pada foto atau video, Maksud dari penggunaan bokeh tentu saja memburamkan background belakang sehingga orang hanya tertuju pada objek utama saja.
- Menambah efek estetika dan keindahan pada foto atau video. Bokeh sangat cocok bagi fotografer yang ingin hasil karyanya lebih menarik dan estetis.
- Menghilangkan unsur dalam foto atau video yang tidak penting. Sama seperti point pertama, bokeh juga dianggap sebagai pengalihan fokus utama.
Cara Membuat Video Bokeh
Teknik pengambilan foto atau video bokeh bisa menggunakan aplikasi maupun perangkat DSLR dan sejenisnya. Bokeh memanipulasi depth of field yang ada pada kamera yang terdiri dari tiga komponen utama.
Tiga komponen utamanya yaitu ISO, Shutter Speed, dan Aperture. Ketiga tersebut mempengaruhi satu sama lain yang disebut dengan Triangle Exposure. Dengan deoth of field yang tepat, kita bisa menghasilkan Bokeh yang bagus.
Rekomendasi Aplikasi Video Bokeh Android
Setelah mengetahui konsep dasar bokeh, disini kita akan memberikan kamu rekomendasi aplikasi android pembuat video bokeh yang wajib kamu coba, simak berikut ini.
1. Blur Video

- Ukuran : 30 Mb
- Developer : Alpha Project
- Link : Play Store
Aplikasi ini bisa kamu gunakan untuk membuat video bokeh dengan format MP4, 3GP, WMV yang bisa diupload ke media sosial seperti Instagram, Snapchat, Facebook, dan lainnya.
Fitur-fitur yang diutamakan pada aplikasi ini ada banyak, salah satunya Free Style Blur. fitur tersebut bisa kamu atur bagian mana yang ingin kamu blur, tingkat intensitas blurnya, dan mengatur sendiri ukuran maupun letak blur.
Fitur lain yang menarik adalah Instagram no Crop. Kamu bisa mengedit video untuk instagram tanpa harus crop bagian tertentu dari video itu. Bagian yang kosong akan terisi dari bagian video yang diblur sehingga video akan ditampilkan seutuhnya.
2. InShot

- Ukuran : 59 Mb
- Developer : InShot Video Editor
- Link : Play Store
Aplikasi ini cukup populer karena kelengkapannya dalam mengedit video, yang tentunya fitur Bokeh ada di aplikasi ini. Kamu bisa gunakan ini untuk mengedit video YouTube, potong dan gabung video, tambahkan musik, efek glitch, dan banyak lagi.
Tidak lupa aplikasi ini juga dapat mengedit foto video untuk Instagram. Edit sesukamu dengan gayamu sendiri. Aplikasi ini mendukung edit video resolusi 4K yang berguna bagi para pengguna professional.
3. Video Editor: Square Video

- Ukuran : 25 Mb
- Developer : Momentic Apps
- Link : Play Store
Aplikasi ini mempunyai size yang kecil, namun memiliki banyak fitur didalamnya. Fitur-fitur ini berguna buat kamu yang ingin mengedit videomu sebagus mungkin.
Diantara fitur tersebut yaitu Realtime editing yang membolehkan melihat hasil editanmu langsung, Menambahkan efek bokeh pada background, Resize dan crop video, menambahkan musik pilihanmu, photo slideshow sampai 100 foto lebih, dan kolase foto.
4. Blur Video & Image

- Ukuran : 31 Mb
- Developer : Arsal Nazir
- Link : Play Store
Aplikasi ini memungkinkan kamu untuk membuat efek bokeh video apa saja yang kamu ingin edit. Tidak seperti kebanyakan aplikasi lain, disini kamu bisa menentukan bagian mana yang diedit dengan dipilih menggunakan gambaran jari kamu
Selain itu, kamu bisa juga mengatur durasi bokeh tersebut dan mengatur intensitasnya, aspek rasio video pun bisa diubah. Namun kekurangan fitur bokeh disini adalah hasilnya yang kurang bagus, sehingga tidak cocok untuk membuat fotografi yang indah.
5. Google Camera

- Ukuran : Bervariasi sesuai perangkat
- Developer : Google LLC
- Link : Play Store
Nah, aplikasi buatan google satu ini sangat digemari oleh mayoritas pengguna android saat ini. Keunggulannya yang dapat membuat hasil foto dan video yang bagus dengan cara penggunaan yang simpel.
Dalam Google Camera, ada fitur HDR+ yang berguna mengambil foto dalam hasil detail yang tinggi terutama di area yang kurang pencahayaannya. Tidak lupa dengan membuat efek bokeh hanya dalam sekali klik saja.
6. Bacon Camera

- Ukuran : 9 Mb
- Developer : F.G.N.M.
- Link : Play Store
Aplikasi ini hampir mirip dengan Google Camera dengan beberapa fitur tambahannya. Bisa dibilang aplikasi ini adalah DSLR namun bisa dipakai bagi semua orang karna kemudahan dalam cara memakainya.
Fitur-fitur yang disuguhkan disini adalah Full Manual Mode. Kamu bisa atur sendiri konfigurasinya seperti Full Manual Focus, Full Manual White Balance, Full Manual Exposure Compensation, Semi-Manual ISO speed, Full Manual Exposure Time, dan Bayer RAW and DNG support.
7. Camera MX

- Ukuran : Bervariasi sesuai perangkat
- Developer : MAGIX
- Link : Play Store
Camera MX mempunyai fitur yang lengkap dan tentu saja mudah digunakan. Aplikasi ini mendukung semua resolusi yang bisa dihasilkan oleh kamera mu dengan mengoptimalkan ketajaman gambar sehingga hasil foto terlihat bagus.
Dalam pengambilan video, kamu bisa menerapkan effect filter secara realtime pada saat merekam, termasuk juga bokeh didalamnya. Sehingga aplikasi ini cocok sebagai rekomendasi yang harus dicoba.
8. AfterFocus

- Ukuran : 17 Mb
- Developer : MotionOne
- Link : Play Store
Dengan aplikasi AfterFocus ini, kamu bisa menghasilkan karya yang mirip dengan hasil kamera DSLR. pengaplikasian bokeh cukup dengan memilih area yang ingin di blur dan hasilnya akan keluar.
Untuk Smartphone yang berlayar kecil, aplikasi ini membantu kamu memilih bagian yang di blur dengan tepat meskipun bentuknya kompleks, serta memperhatikan kerealistisan dalam menerapkan bokehnya.
9. PowerDirector

- Ukuran : 89 Mb
- Developer : Cyberlink Corp
- Link : Play Store
Dengan ukuran 89 Mb yang terbilang cukup besar, isi yang ada didalamnya sebanding dan lengkap sesuai yang diharapkan. Dilengkapi fitur yang selalu diupdate tiap bulan dan tampilan yang mudah digunakan.
Mengedit video dengan aplikasi ini bisa mendukung resolusi mencapai 4K. Didalamnya juga terdapat fitur stabilizer yang memperbaiki ketidakstabilan perekaman di dalam video itu.
10. MagoVideo

- Ukuran : 30 Mb
- Developer : MyMovie Inc.
- Link : Play Store
MagoVideo cocok bagi kamu yang suka berselancar di sosial media. Aplikasi ini memudahkan kamu membuat efek bokeh, dengan User Interface yang colorful, dan kepraktisannya dalam membagikan karyamu ke berbagai media sosial.
MagoVideo memberikan fitur yang tak kalah dengan aplikasi lainnya. Mendukung berbagai resolusi video, menambahkan beberapa musik ke dalam video, dan yang paling penting adalah bebas dari watermark tentunya menjadi nilai plus.
11. VideoShow Lite

- Ukuran : 41 Mb
- Developer : Video Maker Inc.
- Link : Play Store
Aplikasi yang satu ini mempunyai fitur yang banyak dan tentunya membuat mengedit video semakin mudah. Jika disebutkan diantaranya menggabungkan, memangkas, membagi, membalikkan, menggandakan, memotong, memutar, bokeh , mengkonversi, kompres klip, dan dub video.
Dengan fitur yang sebanyak itu, beberapa fitur yang ada mengharuskan kamu menggunakan versi aplikasi Pro, yang dimana kamu harus membeli aplikasi itu agar semua fitur yang ada terbuka.
12. DSLR Camera Blur

- Ukuran : 16 Mb
- Developer : Photo Cool Apps
- Link : Play Store
Aplikasi ini menyuguhkan berbagai macam bokeh yang bisa kamu gunakan. Motion, Gaussian, Line, Box, Pixel, dan mode blur lainnya. Cara penggunaannya kita hanya tinggal memilih, maka bokeh akan diterapkan dengan sendirinya.
13. Cinema FV-5 Lite

- Ukuran : 5 Mb
- Developer : FGAE Apps
- Link : Play Store
Aplikasi cocok untuk para fotografer yang terbiasa dengan settingan manual pada kamera. Fitur-fitur yang ada mirip dengan kamera setingkat DSLR yang familiar digunakan.
Atur semua sensor kamera yang bisa dilakukan pada kamera professional. diantaranya kompensasi eksposur, ISO, mode light metering (matrix/center/spot), mode bokeh dan white balance.
14. Instagram

- Ukuran : Bervariasi sesuai perangkat
- Developer : Instagram
- Link : Play Store
Ya, kalian tidak salah membaca nama aplikasi diatas. Salah satu media sosial terpopuler ini ternyata mempunyai kemampuan membuat video bokeh tanpa perlu mendownload aplikasi tambahan lainnya.
Bagaimana cara membuatnya? Buka Instagram kalian, masuk ke menu stories, lalu cari pilihan efek filter Focus. Jika tidak ada, ini berarti perangkatmu tidak mendukung efek bokeh ini.
15. VivaVideo Lite

- Ukuran : 40 Mb
- Developer : QuVideo Inc.
- Link : Play Store
Aplikasi buatan developer QuVideo Inc. ini mempunyai fitur-fitur yang tidak kalah bagus dengan aplikasi lain. Ada banyak alat-alat pengeditan agar videomu lebih menarik untuk dibagikan ke sosial media
Mendukung berbagai resolusi output hingga FHD, Reversal effect, dan masih banyak lagi. Namun agar dapat membuka semua fiturnya, kamu harus mengupgrade versi aplikasi ke Pro, kamu hanya bisa mencoba beberapa fitur pada versi lite nya.
16. Photo Editor Pro

- Ukuran : 16 Mb
- Developer : Photo Editor Perfect Corp.
- Link : Play Store
Merupakan salah satu aplikasi yang simpel namun sangat berguna untuk kreasi fotografi kamu. Disini kamu bisa melakukan cropping background secara instan hanya dalam beberapa langkah.
Dan yang paling utama adalah fitur bokehnya. Dengan fitur “Instabokeh” nya, kamu bisa memilih banyak layout effect agar hasil bokehmu terlihat lebih menarik dilihat.
17. Real Bokeh – Light Effects

- Ukuran : 20 Mb
- Developer : MobiLab
- Link : Play Store
Aplikasi berbayar ini jangan dianggap remeh. Dengan aplikasi ini, kamu dapat menghasilkan bokeh yang bagus layaknya menggunakan DSLR. tidak lupa dengan fitur-fitur yang super banyak didalamnya.
Ada 33+ filter lens flare yang dapat digunakan, 36 bentuk bokeh, mengatur bokeh pada area tertentu, menambahkan beberapa filter bokeh dalam satu foto, dan masih banyak lagi. Dengan harga yang terjangkau tentunya sangat untung jika kita membelinya.
18. Auto Blur Background

- Ukuran : 12 Mb
- Developer : Judi Studio
- Link : Play Store
Dengan total unduhan mencapai 10 juta pengguna, maka tidak diragukan lagi bahwa aplikasi ini mampu membuat foto bokeh yang menarik. Dengan ukuran 12 Mb, kamu sudah bisa memakai fitur bokeh didalam aplikasi ini.
Memberikan efek bokeh sekelas dengan DSLR, dan mampu membagi hasil karyamu langsung ke sosial media manapun yang kamu mau. Aplikasi ini bisa kamu dapatkan gratis di Play Store.
19. Bokeh Effect Video Maker

- Ukuran : 61 Mb
- Developer : Dreamial Tech
- Link : Play Store
Bokeh Video Maker ini membolehkan kamu menambahkan efek bokeh yang menawan pada karyamu. kamu bisa juga menambahkan foto animasi pada videomu dalam sekali klik.
keunggulan aplikasi ini yaitu semua fitur yang ada gratis semua, dapat menampilkan preview hasil video sebelum menyimpannya, lalu juga dapat menyimpan video dalam format MP4 maupun GIF.
20. KineMaster

- Ukuran : 95 Mb
- Developer : KineMaster Corp.
- Link : Play Store
Ukuran aplikasi ini memang cukup besar, namun sebanding dengan fitur berlimpahnya. Kamu bisa melakukan editing apa saja layaknya menggunakan komputer.
Dengan UI yang mudah digunakan, lalu banyak bahan-bahan filter yang siap dipakai, output video yang mencapai 4k dan 60fps, sangat cocok untuk penggunaan pemula maupun professional.
21. InPics Shot

- Ukuran : 36 Mb
- Developer : Delusional Studios.
- Link : Play Store
Aplikasi InPics Shot mempunyai semua tools standar yang memudahkan pengguna. Dengan kemampuan kualitas output video yang mumpuni, kamu dapat menggunakan ini sebagai aplikasi pilihan untuk mengedit videomu.
kamu dapat menambahkan bokeh pada background, menambahkan stiker atau foto kedalam video, atau menambahkan subtitle. Aplikasi ini gratis untuk didownload, jangan khawatir.
22. Cameringo Lite

- Ukuran : 8 Mb
- Developer : Perraco Labs.
- Link : Play Store
Aplikasi satu ini ada macam-macam fitur yang berguna untuk membuat karyamu makin menarik. ada 300+ filter yang siap dipakai, dan pengaturan manual pada kamera yang dapat dimanfaatkan oleh para fotografer professional.
Cameringo mempunyai 2 versi di Play Store. Yang ditampilkan disini adalah yang versi gratisnya yaitu lite, kamu bisa mengecek versi berbayarnya melalui link ini.
23. CK47 Pro Video Recorder

- Ukuran : 4 Mb
- Developer : Draekko
- Link : Play Store
Aplikasi ini mungkin cocok bagi kamu yang suka menggunakan manual mode pada kamera. Memiliki fitur full manual yang membuat kamu dapat kontrol penuh pada lensa kamera smartphonemu.
Namun aplikasi ini tidak murah, harganya cukup tinggi namun sebanding dengan fitur yang disuguhkan. Tidak ada salahnya kamu mencoba menggunakan ini dan lihat hasilnya sendiri.
24. Blur Square Video

- Ukuran : Bervariasi sesuai perangkat
- Developer : CodeEdifice
- Link : Play Store
Salah satu aplikasi ini tujuannya simpel saja, yakni menambahkan efek bokeh pada background video kamu. Namun begitu, hasil output pada aplikasi tidak mengecewakan.
Kamu bisa mengatur intensitas bokeh, mengatur seberapa besar area bokeh, membuat resolusi 1:1 tanpa harus crop video, masih banyak lainnya yang bisa digunakan.
25. Zoetropic

- Ukuran : 54 Mb
- Developer : Zoemach Tecnologia
- Link : Play Store
Zoetropic memungkinkan kamu memakai berbagai filter yang populer digunakan, salah satunya bokeh tentu saja. Didalam aplikasi ini, kamu hanya perlu mengklik filter bokeh lalu bokeh akan diterapkan langsung.
Namun sayang sekali, video yang dapat dimasukan hanya berdurasi 30 detik saja, untuk lebih dari itu, pengguna harus membuka fitur premium yang mengharuskan untuk berlangganan.
26. Blur Photo Background

- Ukuran : 22 Mb
- Developer : KITE GAMES STUDIO
- Link : Play Store
Didalam aplikasi ini, kamu dapat mengoperasikannya dengan mudah berkat tampilannya yang simple dan mudah dipahami. Hasilnya tidak jauh berbeda dengan kamera DSLR.
Aplikasi buatan Kite Games Studio ini memiliki fitur-fitur bokeh yang cukup lengkap yang dapat kamu gunakan langsung secara gratis.
27. BlurArt – Blur Photo Editor

- Ukuran : 10 Mb
- Developer : CentroidApps
- Link : Play Store
BlurArt dengan mudah mengaplikasikan filter bokeh pada foto kamu. Didalamnya ada crop blur, DSLR camera effect, blur background, bokeh crop, quick pixelated, dan dapat menambahkan teks maupun stiker yang diinginkan.
Aplikasi ini bisa kamu dapatkan secara gratis di Play Store melalui link yang tertera diatas.
28. Bokeh Camera

- Ukuran : 19 Mb
- Developer : Pavaha Lab
- Link : Play Store
Didalam aplikasi ini terdapat berbagai macam filter bokeh yang mungkin diantaranya ada yang kamu sukai. Setelah menambahkan efek bokeh, ternyata dapat juga menambahkan efek yang lain agar lebih bagus hasilnya.
Didalamnya ada 50 efek Bokeh yang siap digunakan, seperti bokeh lights, heart filter, blurred lights, bokeh hearts, bokeh Lens, dan masih banyak lagi.
29. Photo Blur – Bokeh DLSR effect

- Ukuran : 8 Mb
- Developer : Dreamers
- Link : Play Store
Selain aplikasi diatas, aplikasi ini juga sama bagusnya. Dengan kontrol yang mudah dan fitur yang beragam, kamu dapat menghasilkan foto yang bagus dalam aplikasi ini. Tertarik?
30. Bokeh Camera Effects

- Ukuran : 23 Mb
- Developer : Caragana Photo Editor
- Link : Play Store
Aplikasi ini mengunggulkan tampilan yang professional dengan performa yang mudah digunakan. Proses output hasil yang cukup cepat, tutorial yang tidak bertele-tele, dan tentunya gratis tanpa harus membayar apapun.
Filter bokeh bisa kamu gunakan secara langsung dan bisa didesain sesukamu. Aplikasi ini patut dicoba untuk kamu yang sedang mencari apliasi filter bokeh.
Demikian akhir dari artikel tentang aplikasi pembuat video bokeh pada android ini, semoga bermanfaat. Terima kasih.